Biro Pengembangan Sumber Daya Manusia

Pemenang Lomba Foto dan Video Dalam Rangka Milad UMS ke 62

Dalam rangka memeriahkan milad UMS ke 62 disaat ada pandemi corona, UMS mengadakan beberapa lomba diantaranya foto dan video vlog dengan durasi maksimal 60 detik dan menanam pohon di sekitar edutorium UMS. Dengan mengusung tema”tetap berprestasi diera pandemi” diharapkan seluruh civitas UMS tetap bisa meraih prestasi dengan semaksimal. Dari seluruh program studi dan unit/biro yang ada di UMS, ikut berperan aktif dalam kegiatan tersebut. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 16 Oktober 2020 sampai tanggal 23 Oktober 2020,dengan kegiatan seperti senam bersama yang dilanjutkan dengan penanaman pohon di sekitar edutorium UMS, berkeliling di area gedung edu dilakukan secara bergiliran.  Lomba yang telah diikuti dari berbagai program studi/unit tersebut, dinilai oleh tim panitia lomba yang hasilnya disampaikan saat upacara milad UMS yang dilaksanakan pada tanggal 24 Oktober 2020.

Juara Lomba Vlog
Juara Harapan = LPPM
Juara 3 = Pesma KH Mas Mansyur
Juara 2 = AUM Bersinar Group
Juara 1 = BPSDM

Juara Lomba Fotografi
Juara harapan = Muhammad Yoga Oktama
Juara 3 = Akbar Ashari
Juara 2 = Mansur Hidayat
Juara 1 = Ryan Rizki Adhisa

Semoga senantiasa berprestasi dan membawa kemajuan untuk Universitas Muhammadiyah Surakarta.